GAMBAR STRUKTUR BANGUNAN PERTEMUAN 1

Bismillah...

   Assalamualikum wr wb

GAMBAR STRUKTUR BANGUNAN PERTEMUAN 1
(catatan pertemuan 1)rangkumansipil.blogspot.com

  Ya baiklah pada pertemuan kali ini 29 September 2015, sesuai materi yang telah diberikan oleh bapak dosen yakni Bapak Ikwanudin S.T,M.T, selaku wali kelas B, juga pada pertemuan kali ini yang sebenarnya materinya adalah Statika, namun mungkin karena ada apa saya juga tidak tahu dan sekarang materi kuliahnya diganti dengan GAMBAR STRUKTUR BANGUNAN ,
  Gambar Struktur Bangunan mencakup elemen seperti Pondasi,Sloof, Kolom, Ringbalk, Batu bata/dinding partisi, atap serta bangunan lainnya.
GambarStruktur adalah rangkaian gambar yang memperlihatkan rangkaian struktur bangunan mulai dari pondasi, sampai balok dan kolom yang membentuk rangka bangunan.
Dalam pertemuan yang pertama ini kita juga diberi materi apa saja yang akan ditempuh nantinya dalam kurang lebih 16 pertemuan
  1. Pertemuan 1 pengertian gambar konstruksi
  2. Alat gambar
  3. Gambar Otografi
  4. Gambar otografi lanjutan/denah tampak potongan
  5. Struktur pondasi
  6. Struktur rangkaian sloof
  7. Tembok/dinding partisi
  8. UTS     (UJIAN TENGAH SEMESTER)             
  9. Konstruksi kolom
  10. Konstruksi ringbalk
  11. Struktur atap
  12. Konstruksi pintu dan jendela
  13. Utilitas bangunan gedung
  14. ME/ Mekanikal Elektrikal
  15. Struktur tangga
  16. UAS   (UJIAN AKHIR SEMESTER)
Guna untuk menunjang pelajaran, yang memang sajatinya dosen itu adalah sebagai fasilitator bukan seperti di sekolah SMA,SMP yang mesti harus dibimbing sodara, Pak Ikwanudin memberikan saran untuk buku panduan pembelajaran gambar struktur bangunan adalah sebagai berikut


  •     Heinz Frick,1980,Ilmu Konstruksi Bangunan 1,Kanisius, Yogyakarta
  •     R.Soemadi,1970,Konstruksi Bangunan Gedung Gedung Jilid 1& 2
  •     Soegiharjo,1975 ,Gambar Gambar Dasar Ilmu Bangunan Jilid 1 & 2
Pada dasarnya untuk menyampaikan gambar itu mempunyai tekniknya sodara, bila dijabarkan
Gambar = Suatu alat komunikasi visual
Teknik  = Bersistem<Normatif
Teknik penyampaian gambar ada 5 yakni
  • Mudah difahami, maksudnya gambar bisa terbaca dengan mudah oleh si pelaksana
  • Terukur, kalo yang satu ini harus pasti sodara karena bila ukurannya salah akibatnya fatal
  • Akurat
  • Efektif (Tepat Guna)
  • Estetika (Keindahan)
pada pertemuan kali ini dosen juga menyinggung tentang DED, apa itu DED? 
DED = Detail Engineering Design DED meliputi Gambar, RKS, RAB
RKS = Rencana Kerja Dan Syarat Syarat
RAB = Rencana Anggaran Biaya
Master Plane = Ukuran Besar
Site Plane      =  Ukuran kecil

Dalam pembangunan gedungpun tidak sembarangan sodara , harus sesuai SNI, dan juga harus mengetahui
  1. Fungsi Bangunan Gedung
  2. Luas Lahan yang tersedia
  3. Tata Letak bangunan
  4. Luas Masing ruangan
  5. Anggaran yang ada
  6. Peraturan penggambaran
  7. Skala 1 ; 100  = 1 cm mewakili 1 m
  8. garis tepi 0,5
  9. Denah 0,2
  10. Tembok 1/2 bata 1,5 mm
  11. Pintu /kusen 6mm
Sekian pembahasan hari ini 29 September 2015, tentang Struktur Gambar Bnagunan, semoga bermanfaat,
Sekian 
Salam Sipil

Wassalamualaikum wr wb

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Cara Ampuh Menghitung Panjang Objek Terpilih di AutoCAD dengan CEPAT

PERTANYAAN-PERTANYAAN SAAT AKREDITASI PERGURUAN TINGGI FAKULTAS TEKNIK SIPIL

CARA MENGHITUNG PROGRESS BANGUNAN